Sabtu, 07 Juli 2012

Cara Menghadapi Wanita Saat Menangis


Tips Menghadapi Wanita Saat Menangis
Tangisan merupakan kegiatan yang tidak terpisahkan dari seorang wanita, mengapa? Yup kita mengetahui bahwa wanita adalah mahluk emosi yang mudah tersentuh emosinya. Oleh sebab  itu kerap sekali wanita selalu menangis saat sesuatu sedang membebaninya atau kerap menangis dalam menghadapi suatu pergumulan baik itu masalah yang berat ataupun kecil. Hal itu merupakan hal yang biasa bagi wanita tetapi tidak untuk pria. Sehingga sangat sulit rasanya bagi pria untuk memahami perasaan sang wanita dan kerap kali memberikan respon yang salah setelah melihat si wanita menangis. Nah karena itu berikut ini adalah beberapa tips dalam menghadapi wanita yang sedang menangis dihadapan kita:

Dukung Dia Akan Tangisannya

Wanita MenangisMungkin anda kaget saat melihat tips saya berikut dan bahkan anda berfikiran “ Tips Macam Apa ini?” Tapi tunggu dulu bacalah baik-baik artikel Tips Menghadapi Wanita Saat Menangis saya ini agar anda mengerti apa yang saya maksud kan. Kebanyakan respon pria saat melihat wanita menangis adalah menyuruhnya untuk diam dan memberhentikan tangisannya. Tapi pada dasarnya tangisan wanita adalah cara mereka untuk menenangkan diri mereka ataupun memberikan kelegaan bagi dirinya sendiri. Ini lah yang harus kita pahami, saat dia menangis hal utama yang perlu kita lakukan adalah mendukungnya, kita dapat mengatakan “Kalau Memang Tangisan ini dapat membuat mu semakin tenang, menangislah!” dengan demikian sang wanita akan menilai anda sebagai seorang yang pengertiaan.

Berikan Pundak mu

Nah, Ini adalah Tips Menghadapi Wanita Saat Menangis Yang paling saya sukai. Kenapa? Hal inilah memang sangat dibutuhkan wanita saat dia larut dalam kesedihannya. Anda dapar membrikan bahu atau pundak anda sebagai tempat baginya untuk menangis dengan demikian dia akan merasakan kehangatan yang luar biasa serta kedamaian dalam hatinya saat berada disamping anda. Anda dapat membuktikannya sendiri dan lihatlah perubahan wanita pada anda setelah anda melakukan hal ini.

Hindari mengucapkan Hal-hal yang terkesan menyepelekan dia

Kita sebagai mahluk logika, memang kerap kali melihat aneh sang wanita karena menangisi hal-hal yang mungkin terlihat bagi kita. Tetapi tanpa kita sadari, wanita menangis karena hal itu merupakan hal yang sangat penting bagi dirinya. Sehingga kita harus memahami itu. Untuk itu haruslah kita hindari mengucapkan hal-hal yang dapat membuat dia terlihat lemah didepan anda seperti
“Masalah Kecil seperti itu tidak perlu kamu tangisi” Perkataan ini dapat membuat dia merasa bahwa anda tidak memahami perasaannya sebenarnya. Untuk itu sebaiknya anda menghindari mengucapkan hal ini kepada sang wanita.
“Lupakan Saja Masalah itu!” Perkataan ini dapat membuat dia kesal dan sulit melupakan kesedihhannya, karena harus kita sadari bahwa sang wanita merasa mengerti dan memahami dirinya kapan dia harus berhenti menangis ataupun berhenti bersedih.
Dengan melakukan Tips Menghadapi Wanita Saat Menangis diatas, dapat membuat sang wanita merasa nyaman bersama anda untuk itu cobalah melakukannya. Saya berharap yang terbaik buat teman-teman pembaca sekalian. Demikiaanlah Artikel Tips Menghadapi Wanita Saat Menangis,semoga membantu.


Artikel Terkait:

1 komentar:

sofyan839 on 18 Juli 2012 pukul 01.18 mengatakan... Reply

kayaknya bs dipraktekin nih,,,
smangat tyuz kang.

:)) :)] ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

Follow By Twitter

 

NRT LPU. Copyright 2012 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com